Sabtu, Desember 14, 2024
spot_img

Real Madrid Kalah Hattrick

JAKARTA | RMN Indonesia

Real Madrid harus mengakui ketangguhan Liverpool setelah kalah skor 0-2 pada laga kelima Liga Champions  di Anfield, Kamis (28/11) dinihari. Kekalahan yang  dialami tim asuhan Carlo Ancelotti ini menjadi yang kali ketiga (hattrick) di kancah eropa.

Pada duel dinihari, gawang Real Madrid kebobolan pada babak kedua oleh A. Mac Allister (’52) dan C. Gakpo menit ke-76. Sebenarnya, Madrid sempat mendapat hadiah penalti. Namun, Kylian Mbappe gagal mencetak gol.

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti  mengakui Liverpool pantas menang. Pasalnya, tuan rumah punya momentum dan dalam performa yang bagus.

“Kami bertahan di babak pertama, tetapi kami membuat beberapa keputusan yang buruk dengan umpan terakhir. Kami bersaing dan berjuang sampai penalti. Saya puas bahwa tim bersaing dengan baik,” katanya, dikutip.

Pelatih asal Italia itu menilai timnya berada di jalur yang tepat, kendati gagal raih poin. Meski begitu, dirinya akan melakukan evaluasi agar timnya bisa mengamankan kemenangan di laga selanjutnya. Masih ada 3 laga tersisa di babak penyisihan grup Liga Champions.

“Ada hal-hal yang harus ditingkatkan, tetapi kami akan meningkatkan dan hanya itu. Saya tidak menyesali pendekatan itu. Idenya adalah untuk bertahan dengan baik dan serangan balik. Kami memiliki keunggulan dalam empat atau lima transisi. Pendekatan itu bagus,” jelasnya.

Lebih lanjut, eks pelatih Evert itu tidak khawatir dengan posisi Real Madrid di klasemen sementara Liga Champions. Mereka masih punya peluang untuk lolos ke knock out ataupun play off.

“Pertandingan hari ini tidak menentukan karena bahkan jika kami menang, akan sulit untuk mencapai delapan besar. Kami harus mencapai 24 besar dan finis setinggi mungkin. Kami akan masuk ke 24 besar dan bersaing seperti tahun lalu,” ujar Carlo Ancelotti.

Real Madrid kini berada di urutan ke-24 dari 36 tim di klasemen sementara Liga Champions 2024. Mereka baru koleksi 6 poin dari 5 pertandingan.

Kesempatan sang juara bertahan untuk lolos langsung ke babak 16 besar sudah tidak memungkinkan. Madrid akan berjuang lewat babak play off yang mempertemukan tim dari peringkat 9-24. (jr)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
22,100PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles